Jumat, 30 September 2011

Latihan Soal Program Linier

Dari : Pusat Sumber Belajar PSMA

 1.       Sebuah butik memiliki 4 m kain satin dan 5 m kain prada. Dari bahan tersebut akan dibuat dua baju pesta. Baju pesta I memerlukan 2 m kain satin dan 1 m kain prada, baju pesta II memerlukan 1 m kain satin dan 2 m kain prada. Jika harga jual baju pesta I sebesar Rp500.000,00 dan baju pesta II sebesar Rp400.000,00, hasil penjualan maksimum butik tersebut adalah ….

a.   Rp 800.000,00                                 d.   Rp 1.400.000,00
b.   Rp 1.000.000,00                              e.    Rp 2.000.000,00
c.    Rp 1.300.000,00

2.      Dengan modal Rp 7.500.000,00 seorang ibu akan membuat dua jenis sprei. Biaya untuk membuat sprei jenis I adalah Rp 75.000,00/helai dan sprei jenis II Rp 50.000,00/helai. Dalam satu bulan ibu hanya sanggup membuat 60 helai sprei. Jika ibu mengharapkan laba dari jenis I Rp 15.000,00/helai dan dari jenis II Rp 30.000,00/helai, laba maksimum yang dapat dipenuhi ibu selama satu bulan adalah ….
a.   Rp 800.000,00                                                            d.   Rp 900.000,00
b.   Rp 1.200.000,00                                             e.   Rp 1.500.000,00
c.   Rp 1.800.000,00
3.      Seorang pemilik toko ingin mengisi tokonya dengan sepatu laki-laki paling sedikit 100 pasang, dan sepatu perempuan paling sedikit 150 pasang. Toko tersebut dapat memuat 400 pasang sepatu. Keuntungan setiap pasang sepatu laki-laki adalah Rp. 1.000, dan setiap pasang sepatu perempuan adalah Rp.500. Jika banyaknya sepatu laki-laki tidak boleh melebihi 150 pasang, keuntungan terbesar yang dapat diperoleh toko tersebut adalah.....
a.   Rp. 275.000                                        d. Rp. 300.000
b.   Rp. 325.000                                        e.  Rp. 350.000
c.   Rp. 375.000
4.      Seorang anak diharuskan makan dua jenis tablet setiap hari. Tablet pertama mengandung 5 unit vitamin A dan 3 unit vitamin B. Tablet vitamin kedua mengandung 10 unit vitamin A dan 1 unit vitamin B. Dalam satu hari anak itu memerlukan 20 unit vitamin A dan 5 unit vitamin B. Jika harga tablet pertama Rp. 4/biji dan tablet kedua Rp. 8/biji, pengeluaran minimum untuk pembelian tablet per hari adalah.......
a.   Rp. 14                                                 d.   Rp. 16
b.   Rp. 20                                                 e.   Rp. 12
c.   Rp. 18
5.      Rokok A yang harga belinya Rp. 1.000 dijual dengan harga Rp. 1.100 per bungkus. Rokok B yang harga belinya Rp. 1. 500 dijual dengan harga Rp. 1. 700 per bungkus. Seorang pedagang rokok yang mempunyai modal Rp. 300.000, dan kiosnya dapat menampung paling banyak 250 bungkus rokok akan mendapatkan keuntungan maksimum jika ia membeli......
a.   150 bungkus rokok A dan 100 bungkus rokok B
b.   100 bungkus rokok A dan 150 Bungkus rokok B
c.   250 bungkus rokok A dan 200 bungkus rokok B
d.   250 bungkus rokok A saja
e.   200 bungkus rokok B saja
6.      Pesawat penumpang mempunyai tempat duduk 48 kursi. Setiap penumpang kelas utama boleh membawa bagasi 60 kg, kelas ekonomi 20 kg. Pesawat hanya dapat membawa bagasi 1.440 kg. Harga tiket kelas utama adalah Rp. 150.000 dan kelas ekonomi adalah Rp. 100.000. Supaya pendapatan dari penjualan tiket pada saat pesawat penuh mencapai maksimum, jumlah tempat duduk kelas utama harus sebanyak.....
a.   12                                                        d.   26
b.   20                                                        e.   30
c.   24
7.    Perusahaan tas dan sepatu mendapat pasokan 8 unsur P dan 12 unsur K setiap minggu untuk produksinya. Setiap tas memerlukan 1 unsur P dan 2 unsur K dan setiap sepatu memerlukan 2 unsur P dan 2 unsur K. Laba untuk setiap tas adalah Rp18.000,00 dan setiap sepatu adalah Rp12.000,00. Keuntungan maksimum perusahaan yang diperoleh adalah ….
a. Rp120.000,00                        d. Rp108.000,00
b. Rp 96.000,00                        e. Rp 84.000,00
c. Rp. 72.000,00

1 komentar: